Camera Dashcam untuk Menghindari Konflik di Jalan
Kamera dashboard atau dashcam menjadi salah satu perlengkapan yang banyak dipasang oleh banyak orang di mobil mereka. Bukan hanya untuk merekam aktivitas saat berkendara, kamera dashboard ternyata memiliki sejumlah manfaat penting bagi pengendara.
Keberadaan kamera dashboard bisa meningkatkan keamanan Anda saat berkendara terutama jika terjadi insiden tertentu seperti kecelakaan. Banyak ketika kecelakaan terjadi dan seseorang berpura-pura sebagai korban tabrak lari.
Dengan adanya kamera ini Anda memiliki bukti kuat untuk terhindar dari konflik di jalan.
Manfaat Memasang Dashcam Sebagai Perlindungan saat Berkendara
Berikut beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan memasang kamera dashboard di mobil Anda.
-
Alat Bukti saat ada Kecelakaan
Kamera dashboard akan merekam segala yang terjadi saat berkendara di jalan secara otomatis termasuk ketika ada insiden tabrakan atau kecelakaan. Saat terjadi kecelakaan, banyak orang yang terlibat saling menuduh sebagai pelaku.
Rekaman kamera dashboard ini bisa menjadi bukti kuat yang akan menyelamatkan Anda dari tuduhan tak berdasar. Anda bisa menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi Anda terhindar dari proses hukum yang tidak perlu.
Selain itu, rekaman kamera ini juga bisa digunakan untuk klaim asuransi, memberikan penjelasan pada pihak berwenang, dan membantu berjalannya proses hukum.
-
Perlindungan dari Tindakan Kriminal
Manfaat pemasangan dashcam berikutnya adalah bisa melindungi Anda dari tindakan kriminal yang dilakukan oleh orang lain seperti pencurian, perampokan, vandalisme, dan tindakan kriminal lainnya. Hal ini dikarenakan kamera akan merekam semua aktivitas baik di dalam maupun di sekitar mobil.
Anda bisa mengawasi kendaraan Anda dengan lebih baik terutama ketika ada tindakan mencurigakan di parkiran atau saat Anda berkendara di malam hari. Rekaman kamera juga bisa Anda gunakan untuk melakukan identifikasi pelaku mulai dari wajah maupun pakaian apabila terjadi aksi kejahatan.
Rekaman tersebut juga bisa dijadikan sebagai bukti dan keterangan untuk diberikan pihak keamanan sehingga pelaku bisa segera ditangkap. Dengan adanya manfaat ini, tentu Anda akan merasa lebih aman baik saat berkendara maupun ketika meninggalkan kendaraan.
-
Merekam Pelanggaran
Kamera dashboard bisa merekam segala aktivitas kendaraan yang ada di depan Anda. Hal ini bisa Anda gunakan untuk merekam pengendara lain yang berkendara secara ugal-ugalan atau melanggar peraturan lalu lintas.
Apabila ada pengendara yang mengganggu dan menyebabkan kecelakaan maka Anda bisa memberikan rekaman kepada pihak berwajib supaya ada tindakan lebih lanjut.
-
Pengawasan Kegiatan dalam Mobil
Selain merekam aktivitas di luar kendaraan, dashcam juga bisa digunakan untuk merekam segala aktivitas di dalam mobil. Hal ini bisa Anda gunakan untuk mengawasi segala aktivitas saat Anda berkendara baik sendiri maupun bersama keluarga.
Kamera ini juga bisa Anda gunakan untuk mengawasi kondisi mobil Anda saat dipinjam oleh orang lain. Anda bisa meminta pertanggungjawaban jika terjadi kerusakan pada mobil Anda akibat kecerobohan peminjam.
-
Merekam Kejadian Menarik saat Berkendara
Selain bermanfaat untuk perlindungan hukum dari sengketa atau konflik berkendara, kamera ini juga bisa Anda gunakan untuk merekam momen atau kegiatan menarik saat melakukan perjalanan. Misalnya ketika Anda melakukan piknik atau road trip bersama keluarga atau teman.
Tentu hal ini lebih mudah dan aman karena Anda tidak perlu menggunakan ponsel untuk merekam yang bisa mengganggu konsentrasi Anda saat berkendara.
Tertarik memasang kamera dashboard? Anda bisa meminta bantuan teknis bengkel resmi dengan kunjungi suzukimobilbatam.co.id